SOS Group – Kenyamanan Anda dalam Memarkir Adalah Kepuasan Kami

Makin pesatnya perkembangan zaman membawa dampak positif dan negatif dalam kehidupan sehari-hari. Dampak positif dari perkembangan zaman diantaranya adalah semakin mudahnya mengakses informasi dari internet dan jarak antar tempat tidak lagi menjadi kendala dalam berkomunikasi dengan adanya beragam sosial media yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Perkembangan zaman yang membawa berjuta kemudahan dan kepraktisan ini juga diikuti dengan semakin berkembangnya pola-pola tindak kejahatan, utamanya tindak kejahatan dalam hal curanmor. Para pelaku curanmor agaknya selalu mengupdate kecanggihan dan kelihaian mereka dalam melancarkan aksinya. Bahkan, sepeda motor yang sudah dilengkapi dengan kunci cakram pun masih bisa digondol. Hal ini tentu saja meningkatkan rasa cemas dan khawatir masyarakat saat harus meninggalkan alat transportasi mereka di tempat umum. SOS Group melalui divisi SOS Parking Management dan Security Services memberi jawaban atas kegelisahan masyarakat terhadap rawannya aktivitas curanmor di tempat-tempat umum. SOS Group adalah kelompok usaha yang terintegrasi dan bergerak dalam lima unit bisnis usaha penyedia jasa profesional yang meliputi lima unit bisnis, yaitu: Security Services, Facility Solution, Human Resources Provider dan SOS Parking. SOS divisi Security Services memberikan solusi pengamanan yang terpadu dan berkesinambungan, SOS divisi Facility Solution memberikan pelayanan di bidang cleaning service yang terintegrasi dengan perawatan gedung baik indoor maupun outdor. Selanjutnya Human Resouce Provider focus pada penyediaan tenaga kerja professional untuk memenuhi kebutuhan perusahaan akan sumber daya manusia yang handal. Unit bisnis SOS Parking berkonsentrasi pada parking management yang akan memberikan solusi pada kebutuhan pengelolaan parkir dalam lingkup properti. PT. Master Parking Indonesia adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa valet parkir yang menyediakan jasa pengelolaan parkir, operasional, laporan keuangan audit dan kontrol yang didukung dengan sumber daya manusia berkualitas dalam bidangnya yang sudah terdidik melalui People Development SOS Group. SOS Security Services merupakan salah satu unit bisnis yang digeluti oleh SOS Group. SOS Security Services bukan hanya petugas keamanan biasa karena fungsi utama dari SOS Security adalah melindungi aset klien melalui manajemen keamanan total. SOS memilih, merekrut dan mempekerjakan penjaga keamanan dilengkapi dengan standar keamanan internasional dan siap untuk ditempatkan di setiap lokasi klien. Seperti halnya manusia pada umumnya yang selalu mengikuti perkembangan zaman, SOS Group juga mengikuti perkembangan zaman dengan meluncurkan website www.sos.co.id. Melalui website www.sos.co.id, masyarakat dapat melihat beragam jasa serta keunggulannya yang disediakan SOS Group.

Komentar