7 Stasiun Kereta Api yang Paling Digemari Traveler di Indonesia

Membeberkan Kekhasan 7 Stasiun Kereta Api yang Paling Digemari Traveler di Indonesia~ Berbicara mengenai kereta api, ternyata tidak hanya keretanya saja yang memberi kesan tersendiri bagi penumpangnya. Ada banyak orang yang juga jatuh cinta terlebih dahulu dengan suasana stasiunnya sehingga akhirnya gemar naik kereta. Saya sih nggak masalah naik kereta, seru!

                             
   

Untuk membuktikan itu, kali ini saya akan beberkan 7 stasiun yang paling berkesan di Indonesia ^^ Stasiun-stasiun ini memberikan kesan tersendiri sehingga banyak traveler di Indonesia yang menggemarinya.

Stasiun Gambir – Jakarta
Berbicara mengenai stasiun kegemaran, Gambir pasti masuk dalam sebutan. Sebab, stasiun ini menjadi pusat penghubung kereta Eksekutif dan Bisnis ibukota dari dan ke berbagai kota di Pulau Jawa. Posisinya pun begitu dekat dengan Monumen Nasional yang menjadi maskot Jakarta. Saat orang singgah ke sini, mereka bisa sekaligus merasakan suasana pusat kota dengan berbagai destinasi ikoniknya. Perihal bentuk, Stasiun Gambir kini tampil modern dengan 3 lantai yang dipenuhi restoran, toko, mini market, kafe, loket, maupun peron.

Stasiun Jakarta Kota – Jakarta
Stasiun yang berada di kawasan Kota Tua ini populer dengan nama BEOS. BEOS sendiri memiliki kepanjangan Bataviasche Ooster Spoorweg Maatschappij yang memang sudah aktif dari era kolonial. Stasiun tertua di Jakarta ini membuat orang jatuh cinta karena aura tempo dulunya yang masih sangat kental. Mengusung gaya arsitektural Art Deco khas Eropa yang dipadukan dengan nuansa lokal, Stasiun Jakarta Kota membawa orang datang tak hanya untuk naik turun kereta, tetapi jumga cuci mata. Setuju nggak ? Saat ini, Stasiun Jakarta Kota sudah dipenuhi kedai makan dan toko yang membuat suasananya semakin ramah dan menyenangkan. Saya jadi kangen ke Kota Tua.

Stasiun Purwakarta – Purwakarta
Terletak dekat kantor Bupati Purwakarta, stasiun ini menarik perhatian banyak orang justru karena pemandangannya yang unik. Bukan dari arsitektur, interior, atau bentukan kereta, Stasiun Purwakarta membuat orang memaku pandangannya karena di sini ada kuburan kereta. Sepanjang pinggiran relnya, tersusun gerbong-gerbong kereta api era tahun 1970-1980an yang tak lagi dipakai (terutama sejak KRL Non AC diberhentikan operasionalnya di kawasan Jabodetabek). Tak sedikit penumpang kereta yang tujuan sebenarnya tidak ke Purwakarta, sengaja singgah ke stasiun ini untuk menyaksikan langsung jejeran gerbong bekas dan sesekali mencuri kesempatan untuk berfoto.

Stasiun Tugu – Yogyakarta
Stasiun Tugu menjadi kegemaran traveler karena menawarkan paket lengkap. Stasiun ini tak sekadar menjadi pusat transportasi, tetapi juga tempat wisata. Bentuk bangunannya masih klasik dengan interior dan eksterior kental aura khas Yogyakarta. Melangkah keluar sedikit dari stasiun, kamu akan disambut jejeran becak warna-warni. Kamu pun juga langsung terhubung dengan jalan legendaris Malioboro. Kayak saya kemarin saat ke Yogya, tinggal jalan dari guesthouse untuk ke stasiun Tugu ini. Sebagai stasiun yang cantik di tengah kawasan ikonik, banyak kenangan yang orang rasakan di sini. Stasiun Tugu pun sangat fotogenik dengan arsitektural Jawa serta patung Lokomotif di halaman depan!

Stasiun Bandara Kuala Namu – Medan
Kalau yang satu ini bisa jadi merupakan stasiun termewah di Tanah Air. Alih-alih stasiun, desain dan suasananya jauh lebih pantas disebut bandara. Arsitektural modern dengan bangunan berbasis kaca dan susunan konstruksi besi siap membawa orang merasa sedang berada di luar negeri. Dengan akses operasional ke pusat kota Medan, stasiun kereta ini menghubungkan penumpang bandara langsung ke pusat kota dan sebaliknya. Serunya lagi, naik kereta dari stasiun ini tetap terasa selayaknya naik pesawat terbang karena sistem yang diberlakukan memang mengadaptasi sistem canggih bandara!

Stasiun Balapan – Solo
Orang mengetahui stasiun ini karena menjadi judul lagu populer yang dibawakan Didi Kempot. Tak hanya lagu tersebut yang membawa kenangan bagi banyak orang di sini. Dengan ukuran yang tak begitu besar, Stasiun Balapan Kota Solo membawa setiap orang ke nuansa Jawa yang sederhana dan membumi. Penampilan live musik yang menemani penumpang menanti kereta datang juga memberikan romantisme sendiri yang membuat orang gemar untuk kembali ke sini. Wah kalau balik kampung bapak di Wonogiri, mungkin mampir ke stasiun Solo dulu.

Stasiun Tawang – Semarang
Stasiun yang berada di Semarang Utara ini membekas di hati penumpang berkat lagu Gambang Semarang. Lagu tradisional Jawa tersebut selalu diputar ketika ada kereta api datang ke stasiun ini. Selain itu, stasiun ini juga menyimpan kenangan tempo dulu dengan nuansa klasik yang kental, sebab Stasiun Tawang memang adalah salah satu stasiun kereta api besar tertua di Indonesia. Uniknya, stasiun ini memiliki ketinggian yang berubah-ubah karena kerap terkena banjir rob di musim hujan. Dulu pas jaman kuliah pernah main ke Semarang dan berhenti di stasiun Tawang.

Nah, sekarang kita sudah tahu stasiun apa saja yang menarik perhatian. Apakah stasiun tersebut termasuk perhentian kamu pada perjalanan berikutnya? Jika kamu tertarik untuk ikut menggemarinya, pastikan memesan tiket kereta api dengan tujuan perhentian ke stasiun tersebut ya. Untuk kemudahan pemesanan tiket, sekarang Traveloka.com sudah menambahkan menu tiket kereta api lho! Info lengkapnya bisa klik: https://www.traveloka.com/kereta-api. Yuk cobain, mudah banget!

Komentar

  1. Statiun gambir itu punya memori tersendiri pas aku masih kecil ka uci. Dulu waktu tk kalo ga salah, dateng ke jakarta kondangan tempat mbah trus pulange naik kereta liwat gambir mam nasi kuning bungkusan asiiin smua, dulu masi ada pedagang masuk kereta, terus jejeran ama mbak mbak dikasih biskuit selamat rasa coklat

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jadi manggilnya pake Ka nih yaa haha... Mbul mah..
      Biscuit Selamat mah fenomenal yaa

      Hapus
  2. yg aku gemari juga itu ada stasiun banyuwangi baru Mba. kadang di sana, di emperannya banyak para backpacker atau mahasiswa yang tidur. Haha. Karena berangkatnya aja pagi banget jam 7. dan nyampenya malam banget jam 9. jadi mau gamau, biar g ketinggalan kereta, harus nongkrong di stasiun sejak malam. Dan untuk nunggu angutan umum, mau ga mau harus bobo dulu di sana. Jadi, saya cukup senang kalau pas mudik ke Bali. Ga sendirian lagi. Banyak backpaker yg mau ke Lombok, Bali, semua transit di sini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku blum pernah ke st. Banyuwangi. Makasih yaa sharingnya :) kayanya backpaker mah seru terus yes

      Hapus
  3. Anonim12:24 PM

    Stasiun kota, stasiun senen ma stasiun purwakarta paporit bgt :)

    BalasHapus
  4. Stasiun purwakarta tuh, benaran deh. Sukak bgt. Tapi sayang kandang Kalo foto harus diem-diem, takut di usir petugas wkwkw

    BalasHapus
  5. ah sayang aku belum pernah ke salah satu stasiun diatas, soalnya ga pernah naik kereta hehe

    BalasHapus
  6. Aq belum pernah ke salah satu stasiun diatas, baru stasiun di sekitar Jawa Timur saja

    BalasHapus
  7. saya belum pernah ke semuanya :)

    BalasHapus
  8. iyaa.. seneeengg sekarang traveloka ada tiket kereta api jugaaa, huehehe. makin gak mau ke lain hati aku deh xp

    BalasHapus
  9. Gambir... banyak kenangan disana hahaha. Tapi sejak punya anak belom pernah kesana lagi. Tapi sepertinya stasiun skr udah lumayan bagus semua sih...

    BalasHapus
  10. Stasiun Kota saya suka atapnya, haha... Belandaan gitu. Kalau Gambir udah lama nggak ke sana, karena keretaan bisnis di Senen. Tugu iya sih keren banget. Kalau yang lainnya belum pernah lihat :D

    BalasHapus
  11. Stasiun Kota, khas banget menurutku.
    dan yang di purwakarta emang ada kesan tersendiri kalau kesana. :D

    BalasHapus
  12. Yang jadi kenangan itu Stasiun Bandung. Pertama kalinya naik kereta ke luar Jakarta untuk kuliah, celingak-celinguk di stasiun nunggu jemputan sodara, hehehe.

    BalasHapus
  13. dari semua yg disebutin cuma tau stasiun gambir :D eh klo stasiun tugu itu, stasiun yg biasa dilewatin kereta kayak ke solo bukan sih ci :D pernah jg ke stasiun yogya tp gak tau nama stasiunnya hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Klo yogya ada stasiun tugu sama lempuyangan mbaaa hehe

      Hapus
  14. Manaaa fotonyaaa hehehehehe ;)

    BalasHapus
  15. Dari sekian stasiun saya hanya pernah mampir di Tugu Yogyakarta, Solo Balapan, dan Purwokerto. Favorit saya Tugu ehehe.

    BalasHapus
  16. stasiun jakarta Kota yang ga pernah sepi, kalau sudah sampai sini rasanya legaaaa karena perjalanan panjang dari Bekasi :)

    BalasHapus
  17. Aku cuma pernah ke gambir aja. Hiksss. Kabarnya sekarang stasiun jakarta Kota makin kece yaaaa? Ntar mampir-mampir aaaahhhh. Makasi infonya maaak

    BalasHapus
  18. stasiun tugu kayaknya cuma leewat doang pas aku ke jakarta mbak
    solo pernah dan emang kerasa banget jawanya

    BalasHapus
  19. Jadi makin pingin ke Yogya buat liat Stasiun Tugu

    BalasHapus
  20. Lempuyangan Jogja gak masuk ya , hehe

    BalasHapus
  21. aku selalu naik kereta Jakarta Jogja atau Jogja Jakarta...yang paling berkesan untukku stasiun Purwokerto

    BalasHapus

Posting Komentar

Hai, terima kasih sudah mampir di cigrey.com. Yuk leave comment. Semoga bermanfaat ^^

Mohon maaf komentarnya dimoderasi dulu ya 🙂
Twitter / IG : @uciggg (sila follow yaa ^^)